Jumat, 18 Januari 2008

Tekwan



Siapa yang tidak kenal tekwan yang sedap dan segar?


Nah... dari hasil coba sana coba sini, akhirnya kami dapatkan resep yang pas di lidah kami.... mudah-mudahan pas juga ya di lidah rekan-rekan...


Berikut resep dan tipnya

  • A. KALDU KEPALA UDANG

    Kuah tekwan yang gurih itu terbuat dari rebusan air dengan kepala udang serta kulitnya....

    Ada sih yang menggantikannya dengan kaldu ayam, tapi tetap yang paling top ya kaldu kepala udang.

BAHAN :

  • Kepala + kulit udang
  • 1 batang daun bawang prei
  • 1-2 cm jahe
CARA MEMBUAT :

  1. Rebus kepala + kulit udang yang telah dibersihkan dalam air di panci (banyaknya air kira-kira aza kali ya..)
  2. Tambahkan 1 batang daun bawang prei yang utuh (tidak usaha dipotong-potong).
  3. Tambahkan juga jahe (ini, agar tidak amis)
  4. Rebus sampai mendidih, buang-buang buihnya. Sisihkan

B. BAKSO IKAN
BAHAN :

  • 1/2 kg ikan tengiri, ambil dagingnya saja, hancurkan/haluskan
  • 250 gram tepung kanji/sagu
  • Bumbu dihaluskan : 3 bawang putih, merica butir
  • 1 butir telur, putihnya saja
  • 1 sdt garam halus
CARA MEMBUAT :

  1. Aduk semua bahan jadi satu. JANGAN kena tangan setelah dimasukkan tepung!
  2. Aduk-aduk dengan dua buah sendok, adonan akan berbentuk kasar, tidak licin seperti adonan roti lho...
  3. Kemudian ambil sedikit dengan ujung sendok, bentuk dengan 2 buah sendok. Caranya dipindah kan keujung sendok yang lain, kemudian kembalikan ke sendok satunya lagi. Sampai didapat bentuk yang agak rapih (walaupun nggak mungkin rapih-rapih amat kayak baso lho...)
  4. Segera masukkan ke air mendidih.
  5. Setelah mengapung pindahkan ke kaldu kepala udang.
  6. TIPS : bakso yang pertama langsung dicoba, dirasakan kurang apa kira-kira, mungkin garam, merica, atau tepung dan lain-lain... Kalau merasa terlalu keras boleh dikasih air, tapi sedikit aza ya, ntar kalau kebanyakan jadi kenyel-kenyel lho!
C. BAHAN LAINNYA
BAHAN :
  • 6 siung bawang putih
  • 1 sdt lada butir
  • 1 1/2 sdt tongcay
  • 1 sdm ebi yang telah direndam air panas (ULEK semua bahan bumbu tsb sampai halus)
  • 6 udang AK 50-70 (ukurang sedang), kupas, potong kecil-kecil
  • 1 buah bengkuang, kupas, potong ukuran korek api, tapi agak lebar dikit
  • jamur kuping segar, cuci, potong 1/2 cm x 4 cm (bisa juga dengan jamur kuping kering, rendam air mendidih, cuci bersih sampai tidak bau)
  • 1 bungkus kecil bunga sedap malam, buat simpul, rendam air panas, cuci, tiriskan (Sst... bunga sedap malam itu sebenarnya adalah jantung pisang lho...)
  • garam & gula
  • kecap asin
  • Kalau suka boleh ditambah soun
CARA MEMBUAT :

  1. Tumis bumbu halus dengan sedikit minyak dengan api sedang agak besar sampai harum
  2. MAsukkan udang cincang, aduk cepat, berubah warna
  3. Masukkan bengkoang, sedap malam, jamur kuping, sedikit kecap asin, aduk-aduk
  4. Tuang 1 sendok sayur kaldu udang, langsung tutup dengan tutup wajan/panci, kecilkan api (Ini maksudnya agar uap bumbu berputar di sayuran sehingga rasa sayurnya gurih!)
  5. Setelah bengkoang layu, pindahkan ke panci kaldu
  6. Tambah garam, gula
  7. Siap dihidangkan....



1 komentar:

Anonim mengatakan...

1xbet - Best Bet in 1xBet - Download or Install for Android
1xbet is the best betting app in the world created herzamanindir.com/ for esports. 1xbet 먹튀 It casino-roll.com is a one of the safest and most trusted names among players. It 토토 사이트 offers a user 출장샵 friendly interface